Misteri Kematian Siswa SMP di Kuningan Mulai Terkuak

KUNINGAN, BEBASberita.com - Misteri kematian Muhammad Hilman Herdiana (14), siswa SMP di Kabupaten Kuningan akhirnya terkuak. Kuat dugaan, korban meninggal usai perang sarung.
Sebelum warga Kelurahan Cirendang, Kecamatan Kuningan, Kabupaten Kuningan dikejutkan dengan penemuan mayat Muhammad Hilman Herdiana di area pemakaman saat jam sahur. Hilman ditemukan dalam keadaan tertelungkup dengan luka lebam di wajah dan dada sekitar pukul 04.00 WIB.
Keluarga korban berpendapat bahwa Hilman meninggal akibat penyakit epilepsi, dan mereka menolak dilakukan otopsi serta memilih untuk langsung menguburkan jenazah. Namun, demikian, penyelidikan tetap dilakukan oleh pihak kepolisian dengan memeriksa sejumlah teman korban ditambah pernyataan Lurah Cirendang, Kuswara, yang menyebutkan penyakit epilepsi almarhum sudah tidak kambuh sejak di bangku SMP.
Akhirnya pihak kepolisian membujuk keluarga agar mengijinkan jasadnya anaknya di otopsi guna mengetahui sebab - sebab kematiannya. "Setelah kami bujuk dan kami yakinkan akhirnya keluarga mengijinkan jasad korban di otopsi," ujar AKP Bambang Poernomo, Kapolsek Kuningan.
Maka pada Kamis (6/3/2025) sore, makam siswa kelas 8 SMPN 1 Cigugur itu pun dibongkar.
Lurah Cirendang, Kuswara mengatakan, otopsi dilakukan setelah mendapat ijin dari keluarga. Proses pembongkaran dilakukan sekitar pukul 14.00 WIB dan selesai sekitar pukul 16.00 WIB. Jenazah kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara.
Editor : Igoen Josef
TERPOPULER





