Info Bandung Raya

Ditabrak Grand Livina Pelajar di Kota Bandung Tewas di Tempat

Ditabrak Grand Livina Pelajar di Kota Bandung Tewas di Tempat
Ilustrasi

BANDUNG, BEBASberita.com - Seorang pelajar kelas XI SMAN 5 Bandung berinisial F tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Anggrek, Selasa (6/5/2025) sore. Korban terseret setelah ditabrak mobil Nissan Kicks dengan kecepatan tinggi.

Marlon, teman korban mengatakan, sebelum kejadian diri dan korban menunggu lampu merah di perempatan Jalan Anggrek dan Jalan LLRE Martadinata atau Jalan Riau. Namun tiba-tiba, sebelum lampu hijau menyala, datang mobil Nissan Kicks D 1491 AJQ dari arah Taman Foto yang membuat tabrakan tak terhindarkan.

"Saya kan lagi di bonceng, lagi nunggu di lampu merah. Tiba-tiba beberapa detik datang mobil itu, ngebut, nabrak bagian belakang motor temen saya," katanya saat ditemui di lokasi kejadian.

Marlon selamat karena langsung loncat dari motor setelah tabrakan terjadi. Sedangkan kawannya, F, tak bisa menghindar dan terseret bersama motor Yamaha XSR berplat nomor D 6958 AEN yang ia gunakan.

F tewas karena terseret mobil yang menabraknya sekitar 50-100 meter. Mobil Nissan itu pun baru berhenti di sekitar Pempek Gabus, Jalan Anggrek setelah menabrak mobil pikap dan dikejar pengendara lain di sekitar lokasi kejadian.

"Saya cuma luka-luka doang di tangan. Tapi temen saya keseret dan mobilnya baru berhenti pas dikejar sama warga terus nabrak mobil lain," ucap Marlon.

Seingat Marlon, pengemudi Nissan hitam itu perempuan. Polisi dan petugas medis datang ke lokasi, sementara jasad korban sudah dibawa untuk keperluan autopsi.

"Yang bawa mobilnya perempuan, tapi enggak tahu kenapa-kenapanya karena belum ada keterangan dari polisinya," pungkasnya.

Anggota Unit Gakkum Satlantas Polrestabes Bandung Aiptu Nandy Suhendi mengatakan, peristiwa terjadi sekitar jam 15.15 WIB. Selain menabrak sepeda motor, Nisan tersebut juga menabrak Alphard, HRV dan mobil pick up.

"Adapun kendaraan yang rusak yaitu mobil 4 dan dua sepeda motor. Korban jiwa 1 orang pengendara sepeda motor, dan yang luka-luka ada 1 orang. Sementara keterangannya seperti itu," ujar Nandy.

Dikatakan, petugas saat ini masih melengkapi keterangan saksi dan mengumpulkan barang bukti di lokasi kejadian. Pihaknya belum bisa menyimpulkan terkait pemicu dan kronologi kendaraan maut itu bisa terjadi.

Pengemudi Nissan hitam adalah seorang perempuan belum bisa dimintai keterangan. Dia masih mengalami syok setelah kecelakaan maut itu terjadi.

Editor : Igoen Josef